4 Cara Cepat Menambah Tinggi Badan di Usia 15 Tahun. Mau Mencobanya?

Inilah 4 Cara Cepat Menambah Tinggi Badan di Usia 15 Tahun. Yuk kita coba! Untuk konsultasi bisa SMS/WA/LINE 087809000530 (ISA KOSWARA).
4 Cara Cepat Menambah Tinggi Badan di Usia 15 Tahun. Mau Mencobanya?

Usia 15 tahun adalah saat dimana remaja tumbuh baik secara psikologis dan fisik. Sebagai remaja melek internet, para pemuda Indonesia tak ketinggalan mencari informasi mengenai cara menambah tinggi badan di usia 15 tahun. Apakah kamu salah satunya? Yuk pelajari dan praktekkan tips-tips dari kami ini. Biar pertumbuhan tinggi badan kamu bisa optimal adanya.

Yuk intip beberapa tips berikut merupakan cara cepat menambah tinggi badan di usia 15 tahun

Memastikan Cukup Nutrisi yang Dikonsumsi dan Kecukupan Gizi

Tinggi badan dan postur tubuh dipengaruhi oleh hormon HGH atau Human Growth Hormone yang dikenal sebagai hormon pertumbuhan. HGH akan berkurang seiring bertambahnya usia. Salah satu cara merangsang kembali hormon tersebut adalah dengan cara memastikan kecukupan nutrisi dan gizi yang dikonsumsi setiap hari.

Makanan yang dibutuhkan untuk meningkatkan kadar HGH adalah makanan yang mengandung protein, vitamin D, Kalsium dan Zinc. Dalam bahan makanan zat ini dapat diperoleh dari protein nabati dan hewani seperti telur, susu, kedelai, ayam, ikan, kacang polong, kacang kering, oatmeal, beras merah, dan roti gandum.

Rutin Berolahraga

Olahraga tidak hanya memperlancar sirkulasi darah, namun juga membantu pertumbuhan otot di masa pertumbuhan. Olahraga yang cocok untuk membantu menambah tinggi badan di usia remaja adalah berenang, lari, bermain bola basket, bersepeda, volly, bulutangkis, loncat tali atau skipping. Disarankan rutin berolahraga yang membantu membakar kalori dan membantu peregangan otot.

Menghindari Stres dan Cukup Istirahat

Stres dan kurang istirahat bisa menjadi penyebab pertumbuhan fisik dan mental kurang optimal. Sesibuk apapun remaja dianjurkan beristirahat cukup setiap hari, minimal 6 – 8 jam. Saat tidur sel-sel tubuh akan mengalami peremajaan sehingga proses metabolisme tubuh berjalan lancar.

Dapatkan tips lainnya, baca juga artikel ini : Inilah 4 Cara Cepat Tinggi Dalam 3 Hari

Menjaga Postur Tubuh

Remaja belasan tahun juga perlu mewaspadai untuk senantiasa menjaga postur tubuh tetap tegap. Seringkali tanpa sadar saat duduk atau berjalan tubuh membungkuk atau tidak tegap sempurna. Hal ini dapat berpengaruh terhadap tinggi badan. Tulang punggung lurus sangat penting bagi postur tubuh sempurna. Biasakan mengatur posisi leher dan dada tegak, tidak membusung atu membungkuk sehingga tubuh bisa tegap berdiri dalam sikap sempurna.

No comments:

Post a Comment